Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo)

Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo)
Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo) - Telkomsel merupakan salah satu layanan penyedia jasa kartu perdana yang banyak sekali memiliki kelebihan. Salah satunya yaitu telkomsel memiliki jaringan yang kuat dan stabil. Sehingga banyak sekali orang yang menggunakannya. Tak jarang, satu orang memiliki lebih dari satu nomor, karena untuk melengkapi kebutuhan telekomunikasi pada saat ini.

Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo)
Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo)

Jika Anda pengguna telkomsel namun masih bingung bagaimana cara mengecek nomor telkomsel, masa aktif, serta informasi lainnya maka Anda dapat menyimak informasi yang akan mastekno berikan pada artikel kali ini. Terdapat beberapa simcard yang di keluarkan oleh pihak telkomsel yaitu kartu AS, Loop, SimPATI, dan Halo (Pascabayar).


Cara Cek Nomor Telkomsel

Terdapat tiga cara yang dapat Anda gunakan untuk mengecek nomor telkomsel yang Anda gunakan, yaitu dengan cara dial, melalui aplikasi, dan melalui bantuan operator.

Memang dulunya terdapat cara cek nomor telkomsel melalui SMS. Namun sekarang sudah tidak ada lagi. Penasaran bagaimana caranya, langsung saja simak artikelnya berikut ini.

Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Kode Dial / Kode USSD *808#

USSD merupakan kombinasi kode antara (*) bintang, angka, dan (#) pagar. Untuk cek nomor Telkomsel (Simpati, AS, Loop, dan Halo) Anda, cukup ketik *808# lalu tekan Call atau Yes. Tunggu beberapa saat nomor kartu telkomsel akan ditampilkan di layar HP Anda.

Cek Nomor Telkomsel Dengan Aplikasi MyTelkomsel

Cara kedua yang bisa Anda lakukan untuk cek nomor kartu Telkomsel Anda adalah melalui layanan aplikasi MyTelkomsel, yang bisa diakses melalui situs resmi milik Telkomsel. Layanan ini bisa digunakan oleh semua pengguna kartu Telkomsel, baik itu pengguna Kartu Halo, SimPATI, Kartu AS, dan juga Loop.

Namun, untuk menggunakan layanan dari aplikasi ini, Anda harus mengunduh terlebih dahulu MyTelkomsel pada HP. Jika aplikasi sudah terpasang, maka Anda bisa mendaftar dengan cara mengisi data diri pada kolom yang tersedia. Setelah itu Anda akan leluasa mengakses layanan yang tersedia, termasuk untuk mengecek nomor Telkomsel Anda.

Cek Nomor Telkomsel dengan Layanan Operator

Cek nomor bisa dengan menghubungi operator provider. Di dalam layanannya, Telkomsel juga memungkinkan para penggunanya untuk melakukan pengecekan nomor kartu yang digunakan melalui operator. Langkah ini terbilang cukup mudah dan bisa dilakukan kapan saja jika dibutuhkan karena layanan tersedia selama 24 jam.

  • Pengecekan nomor dengan cara yang satu ini dapat dilakukan dengan beberapa cara berikut ini:
  • Bila berada di luar negeri, Anda bisa menghubungi nomor +628110000333 melalui HP Anda.
  • Atau tekan nomor 133 maupun 188 melalui HP Anda, dan lanjutkan dengan komunikasi langsung dengan customer service. Untuk layanan ini, pengguna Kartu Halo tidak akan dikenakan biaya, tapi untuk pengguna kartu SimPATI, Kartu AS, dan Loop akan dikenakan biaya sesuai tarif yang berlaku.
  • Anda juga bisa menghubungi nomor call center nasional di 08071811811 melalui layanan Telkomsel ataupun operator lainnya.

Itulah cara terbaru untuk mengecek nomor Telkomsel sendiri. Biasanya Anda pasti lupa nomor sendiri, padahal Anda sedang dalam keadaan butuh nomor Anda sendiri untuk mengisi voucher atau mengisi pulsa. Semoga artikel ini dapat membantu Anda dan bermanfaat. Terimakasih. All Post Tips Trik

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense

Belum ada Komentar untuk "Cara Terbaru Cek Nomor Telkomsel Sendiri (simPATI / Loop / AS / Halo)"

Posting Komentar

Catatan Untuk Para Jejaker
  • Mohon Tinggalkan jejak sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel