Perbedaan HP Docomo dan Global Beserta Pengertian Lengkap

Perbedaan HP Docomo dan Global Beserta Pengertian Lengkap
Perbedaan HP Docomo dan Global Beserta Pengertian Lengkap
Perbedaan HP Docomo dan Global

caloncerdas.com - Handphone atau yang biasa disebut HP merupakan alat yang dapat membantu mempercepat pekerjaan seseorang seperti. Mencari informasi untuk data yang akan dipakai di suatu perusahaan. 

Mengirim file penting. Melakukan komunikasi jarak jauh antar pegawai. Di negara Indonesia sendiri sekarang ini memang sudah banyak perusahaan-perusahaan merk hp terbaik seperti Samsung, Xiaomi, Vivo, Oppo dan Sony.

Dulu memang masyarakat di Indonesia lebih mengenal kata Sony Ericsson daripada kata Sony itu sendiri. Sebenarnya Sony dan Ericsson adalah perusahaan yang berbeda. Sony merupakan perusahaan yang terlahir di negara matahari terbit atau Jepang sedangkan Ericsson terlahir di negara Swedia. 

Mereka melakukan kerja sama sejak tahun 2001 hingga 2011. Setelah itu Sony sendiri membeli saham perusahaan Ericsson dan mengubah nama perusahaannya menjadi Sony Mobile Communication. Sony sendiri sudah banyak mengeluarkan produk di sektor teknologi seperti Television, Play Station, Kamera dan smartphone.

Di Era milenial ini Sony telah banyak mengeluarkan sekali produk � produk dari sektor smartphonenya. Seperti HP Sony Xperia XA2 Ultra, Xperia XZ, Xperia X Perfomance dan masih banyak lagi. Sekarang ini masih banyak juga yang kebingungan dengan tulisan Docomo dibagian belakang atau depan HP Sony.

Perlu Anda ingat lualitas HP yang mempunyai label atau tulisan Docomo sama baiknya dengan yang tanpa tulisan Docomo. Karena mereka diproduksi ditempat yang sama yaitu Sony. Hanya saja mereka itu barang second.

Pengertian dan Penjelasan Produk Docomo

Docomo sendiri merupakan suatu perusahaan operator telekomunikasi seluler di negara jepang. Jika di Indonesia seperti Telkomsel, XL, Indosat. Docomo juga merupakan anak perusahaan dari Nippon Telegraph and Telephone (NTT). NTT Docomo dan Sony melakukan kerja sama. 

Sehingga membuat HP Sony yang mempunyai label NTT Docomo hanya menggunakan jaringan yang disediakan oleh NTT Docomo. Kalau di Indonesia seperti HP Smartfren. HP Smartfren biasanya �memaksa� para konsumen untuk menggunakan internet dari provider Smartfren itu sendiri.

Cara Membedakan HP Docomo dan Global

Setelah mengetahui pembahasan apa itu Sony dan NTT Docomo sekarang kita akan membahas soal perbedaan HP Sony Xperia NTT Docomo dan Versi Globalnya :

1. Adanya Fitur Tambahan di Sony Xperia ZR Docomo

Untuk HP Sony Xperia ZR Docomo sendiri terdapat antena di atas samping kiri dan untuk Sony Xperia ZR Global tidak terdapat antena dibagian atas samping kirinya. Antena tersebut biasanya digunakan untuk menonton TV di Jepang

2. Perbedaan Di Bagian Body HP

Terdapat perbedaan yang sangat mencolok  diantara bagian body HP Sony NTT Docomo dengan Versi Global. Kita ambil saja dari contoh HP Sony Xperia Z3. Untuk versi globalnya seperti biasa. Tidak ada yang berubah. Hanya tulisan merek Sony di bagian depan dan tulisan Xperia dibagian belakang. 

Megenai Versi dari Docomo terdapat terdapat tulisan Docomo dibagian belakang HP dan sedikit samar terdapat tulisan Xperia di bawahnya. Lalu, untuk dibagian depan sama seperti Sony global hanya ada tulisan Sony di bagian atas.

3. Memori Internal Sony Xperia Docomo

Mengenai memori internal Sony Xperia versi Docomo biasanya memiliki memori internal yang besar yaitu 32GB. Sedangkan untuk versi Sony Xperia Global hanya memiliki memori internal 8GB namun tidak menutup kemungkinan bahwa Sony Xperia Global pun memiliki memori internal yang besar seperti itu. All Post Info

Dapatkan Tips Menarik Setiap Harinya!

  • Dapatkan tips dan trik yang belum pernah kamu tau sebelumnya
  • Jadilah orang pertama yang mengetahui hal-hal baru di dunia teknologi
  • Dapatkan Ebook Gratis: Cara Dapat 200 Juta / bulan dari AdSense

Belum ada Komentar untuk "Perbedaan HP Docomo dan Global Beserta Pengertian Lengkap"

Posting Komentar

Catatan Untuk Para Jejaker
  • Mohon Tinggalkan jejak sesuai dengan judul artikel.
  • Tidak diperbolehkan untuk mempromosikan barang atau berjualan.
  • Dilarang mencantumkan link aktif di komentar.
  • Komentar dengan link aktif akan otomatis dihapus
  • *Berkomentarlah dengan baik, Kepribadian Anda tercemin saat berkomentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel